Wisata Danau Deiyai Ini Dengan Destinasi Keindahan Warna Air Yang Jernih
Danau Tigi Papua memiliki potensi besar menjadi obyek wisata unggulan. Kawasan ini jika didukung dengan promosi yang masif, akan mendatangkan wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Pemerintah Daerah bisa mengembangkan obyek ini, selain untuk kesejahteraan rakyat, juga dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Danau Tigi bisa disandingkan dengan obyek wisata lain di Papua seperti Raja Ampat, Pegunungan Cartens dan Danau Sentani.Danau Tigi terletak di Kabupaten Deiyai Papua atau secara administratif berada di beberapa Distrik Tigi dan Distrik Tigi Barat. Danau menjadi kesohor, karena memiliki panorama alam nan cantik, alami, dan terawat dengan baik.
Sejarah Pada awalnya, Danau Tigi beserta Danau Paniai dan Danau Tage dinamakan Wissel Meren. Penamaan ini dinisbatkan kepada orang yang pertama kali menemukan ketiga danau cantik tersebut pada tahun 1938, yaitu seorang pilot berkebangsaan Belanda bernama Wissel. Pada saat itu, Wissel terbang melintasi pegunungan Pulau Papua (Irian ketika itu) dan melihat tiga danau yang memiliki pemandangan yang indah. Karena terpesona dengan keindahannya, Wissel memutuskan untuk mendarat dan menikmati eksotisme ketiga danau tersebut dari dekat.
06 Agu 2019